5 Siswa SMA Tunas Bangsa Mendapat Penghargaan Excellence Awards dan Best Academic 2024 dari PT BRC

Pada tanggal 23 Januari 2024, PT BRC menggelar acara Students Excellence Awards 2024 di Hotel Grand Lagoi, yang bertujuan untuk memberikan penghargaan kepada siswa berprestasi di Sekolah Binaan PT. BRC, mulai dari tingkat SD hingga SMA. Acara ini diselenggarakan oleh Community Development (Comdev) PT. BRC sebagai wujud komitmen mereka terhadap pendidikan dan pengembangan potensi anak-anak di Bintan. Acara dibuka oleh Bupati Bintan, Bapak Roby Kurniawan, S.PWK. Sambutannya mencerminkan dukungan penuh pemerintah daerah terhadap pendidikan dan prestasi siswa di wilayah Bintan. Selain mendapatkan penghargaan, SMA Tunas Bangsa juga menampilkan beberapa penampilan yaitu: Dance (Tunas Bangsa Dance Club), Menyanyi (Yuli Arta Sirait).

Penghargaan yang diberikan mencakup Excellence Awards dan Best Academic Awards, sebagai bentuk apresiasi terhadap prestasi luar biasa para siswa. Penerima Penghargaan dari SMA Tunas Bangsa antara lain:

Excellence Award

  1. Yuli Artha Sirait (XII MIPA)
  2. Jennifer Dinata(XI Habibie)

Best Academic

  1. Maharani (X Murdoch)
  2. Zefanya Yudhita (XI Habibie)
  3. Karlina (XII IPS)
  4. Yuli Artha Sirait (XII MIPA)

Penghargaan ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi para siswa, tetapi juga mencerminkan peran penting PT. BRC dalam memberikan dukungan yang berkelanjutan terhadap pendidikan di wilayah Bintan. Semoga keberhasilan para siswa ini dapat menjadi inspirasi bagi generasi mendatang, dan semoga upaya untuk meningkatkan mutu pendidikan terus berlanjut untuk menciptakan masa depan yang lebih cerah. Selamat kepada semua penerima penghargaan atas prestasi luar biasa mereka!